Mobil Minibus Tertabrak Kereta Api di Pintu Perlintasan Jalan Raya Cibadak-Jambu

Terbaru348 Dilihat

BANTEN – RISETNEWS.COM

Serang – Telah terjadi kecelakaan di jalan raya Cibadak-Jambu, sebuah mobil minibus sigra dengan Nopol B 2495 TYN. Minibus dari arah cibadak menuju jambu tepatnya di kampung Bedeng, Desa Bojong Pandan kecamatan Tunjung Teja, kejadian tersebut sekitar pukul 9:40 WIB. pagi hari tadi.

Kronologis kejadiannya yaitu ketika minibus hendak melintas di perlintasan kereta api, tapi sangat naas bersamaan dengan kereta api yang melintas dari arah Merak menuju Rangkasbitung melintas dan kereta api pun menabrak mobil tersebut.

Menurut keterangan dari salah seorang warga, kejadian tersebut terjadi karena palang pintu tersebut kebetulan sedang macet, jadi ketika mobil hendak melintas salah seorang petugas palang pintu pun sudah keluar dari pos penjagaan palang pintu untuk mencoba memberhentikan mobil tersebut, tapi mobil tersebut melaju cukup cepat sehingga dia tidak berhasil memberhentikan, yang pada akhirnya terjadilah kecelakaan tersebut. Sabtu (13/04/2024)

Di tempat kejadian perkara ada salah satu saksi mata enggan disebutkan namanya diwawancarai oleh awak media menjelaskan,”mobil tersebut tertabrak kereta api arah Rangkasbitung pada bagian depan sampai terpental dan terbalik.

Dan beruntung dalam insiden tersebut tidak memakan korban jiwa, diketahui dalam mobil tersebut berpenumpang 6 orang, 4 orang dewasa dan 2 orang diantaranya anak- anak.

Sampai berita ini diturunkan korban dan TKP ditangani oleh pihak laka-lantas Polres Serang. (Ad/yu/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *